Advertisement

Promo November

Running Man Hibur Penggemar di Jakarta

Ana Noviani
Minggu, 18 Agustus 2019 - 16:07 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Running Man Hibur Penggemar di Jakarta Delapan anggota variety show asal Korea Selatan, Running Man, siap menghibur para penggemarnya di Indonesia lewat acara bertajuk Keep on Running Live in Jakarta pada Sabtu (17/8/2019). - Bisnis/Ana Noviani

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Delapan personel variety show populer asal Korea Selatan, Running Man tampil dalam "Keep on Running Live in Jakarta" Sabtu malam (17/8/2019) di Istora Senayan, Jakarta.

Pada awal acara fan meeting berbalut konser itu, personel Running Man menyapa para penggemar lewat lagu pembuka bertajuk Only One for Me milik grup K-Pop, BTOB.

Advertisement

Satu per satu personel Running Man memasuki panggung dengan mengenakan busana berwarna senada putih dan biru muda, mulai dari Lee Kwang-Soo, Haha, Yu Jae-Seok, lalu diikuti personel lainnya Jee Seok-Jin, Kim Jong-Kook, Song Ji-Hyo, Jeon So-Min dan Yang Se-Chan.

Kemunculan para anggota Running Man di atas panggung disambut semarak oleh para penggemar yang sudah memadati kawasan Istora Senayan sejak sore, bahkan siang hari untuk menunggu dimulainya konser sekitar pukul 19.00 WIB. Seketika Istora Senayan menjadi riuh dengan teriakan nama-nama personel Running Man.

Sambil melantunkan lagu Only One for Me yang melankolis, Running Man melambaikan tangan ke arah penonton. Setelah lagu pembuka selesai, delapan personel Running Man dengan kompak menyapa para penggemar. "Hai, kami adalah Running Man!"

banner running man korea

Jee Seok-Jin mengatakan Running Man terakhir kali mengunjungi Indonesia pada 5 tahun lalu. Pada 2014, Running Man berpartisipasi dalam laga sepak bola amal "Asian Dream Cup".

"Energi kalian luar biasa. Harusnya kami datang lebih awal. Senang sekali sekarang bisa ke sini," ucap Yu Jae-Seok.

Setelah menyampaikan kesan mereka bisa kembali ke Indonesia, para personel diberi tantangan untuk menjawab pertanyaan dengan jawaban "Yes or No" yang diajukan pembawa acara, Ichsan Akbar.

Yu Jae-Seok yang dikenal dengan julukan National MC di Korea Selatan membantah dirinya merupakan kunci kesuksesan Running Man. Dengan rendah hati, dia menyebut seluruh personel Running Man bekerja dengan keras.

Perdebatan seru terjadi ketika Haha menyebut dirinya sebagai satu-satunya orang yang waras di Running Man. Sontak, Lee Kwang-Soo tidak terima mendengar apa yang dikatakan pria bernama asli Ha Dong-Hoon itu.

"Dia [Haha] mengajarkan saya hal-hal yang tidak baik, mengajarkan saya menjadi penghianat dan licik," ucap aktor yang mendapat julukan Prince of Asia dari penggemarnya itu.

Gelaran Keep on Running Live in Jakarta berlanjut dengan interaksi para personel Running Man dengan penggemar yang beruntung dalam sesi game.

Setelah berganti busana menjadi polo shirt kuning, delapan personel Running Man memainkan game lompat tali berpasangan, sit-up, lempar balon, dan memecahkan balon secara berpasangan dengan penggemarnya. Permainan adu cepat itu dimenangkan oleh tim Yu Jae-Seok.

Selain itu, permainan yang bermodalkan keberuntungan Pirates Roulette Barrel menjadi bagian kedua dalam sesi game. Tak disangka-sangka, Lee Kwang-Soo yang dikenal selalu sial saat bermain Pirates Roulette Barrel justru memenangkan game itu.

Berkali-kali Kwang-Soo melakukan tos dengan fans yang menjadi pasangan mainnya dan menampilkan ekspresi kocak yang mengundang tawa seperti yang kerap dia tampilkan dalam tayangan Running Man.

Game itu menandai berakhirnya sesi permainan dalam fan meeting Keep on Running Live in Jakarta yang dilanjutkan dengan sesi konser.

Interaksi dan aksi panggung yang ditampilkan delapan personel Running Man membawa penonton menyaksikan secara langsung variety show yang selama ini ditonton lewat layar televisi atau layar ponsel dengan streaming.

Variety show Running Man sudah tayang selama lebih dari 9 tahun sejak 11 Juli 2010. Acara televisi yang tayang di SBS itu telah memasuki episode ke 464 pada 18 Agustus 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Lestarikan Warisan Budaya Tak Benda, Kementerian Kebudayaan Gelar Indonesia ICH Festival di Jogja

Jogja
| Sabtu, 23 November 2024, 20:07 WIB

Advertisement

alt

Hanya Satu Hari, Film The Last Dance Jadi Box Office di Hong Kong

Hiburan
| Rabu, 20 November 2024, 08:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement