Advertisement
Uya Kuya dan Sang Istri Bersitegang. Ada Apa?

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presenter Uya Kuya mengaku menyukai perempuan lain. Ia pun kini tengah bersitegang dengan sang istri, Astrid Khairunisha.
Semua bermula ketika Uya Kuya dan Astrid blak-blakan soal perasaan terhadap orang lain. Hal itu diungkap di channel YouTube Uya Kuya.
Advertisement
Di situ, Astrid mengakui sempat menyukai seseorang. Tapi hal itu terjadi sebelum nikah. Astrid kemudian bertanya soal Baby Margaretha. Ia bertanya apakah Uya menyukai Baby.
Uya Kuya pun kemudian menjawab, "Kalau secara laki-laki, gue malah lebih suka lihat adiknya Baby Margaretha, Chant Felicia.
Astrid pun kemudian merebut ponsel Uya Kuya. Astrid kemudian menekan tombol panggilan terakhir Uya. Di situ tertulis nama Chand Calvin.
Namun anehnya ketika telepon diangkat, yang terdengar malah suara perempuan. Rupanya, suara perempuan itu adalah Chant Felicia.
Saat hadir di studio Pagi-Pagi Pasti Happy, Rabu (16/10/2019) Astrid mengaku kecewa dengan sang suami. Dengan wajah terlihat marah, Astrid menyatakan sang suami jahat.
"Tp memang jahat sih kamu. Aku ngaku sebelum nikah. Tapi kan kamu jelas, kamu setelah menikah masih hobongin aku," kata Astrid.
Uya Kuya pun berusaha menyudahi omongan sang istri. "Lu janji kelar di situ, nggak dilanjutin lagi. Jangan bawa-bawa ke sini," kata Uya Kuya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Penjambret Ambil Paksa Kalung Anak di Jalan Tawangsari Pengasih, Modus Tanya Alamat
Advertisement

Dimeriahkan Sawung Jabo, Brotoseno Rilis Album Single Berjudul Janji Merapi di Ultah ke-65
Advertisement
Berita Populer
- Mengenal Jenis Latto-Latto, Ada yang Bisa Menyala hingga Berukuran Jumbo
- Perusahaan Ini Bikin Kostum Serigala yang Mirip Aslinya, Terjual Seharga Rp350 Juta
- Hanya Kover 10 Persen, Warganet Soroti Asuransi Indra Bekti
- Foo Fighters akan Comeback Meski Tanpa Sang Drummer
- Jadi Sorotan Warganet, Inilah Profil Aldila Jelita, Istri Indra Bekti
Advertisement
Advertisement