Syuting Online dari Australia, Acha Septriasa Siapkan Ruang Isolasi di dalam Rumah
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Pandemi Corona membuat aktivitas hiburan ikut menyesuaikan. Artis Acha Septriasa menyiapkan sebuah ruangan khusus di rumahnya untuk menjalani proses syuting. Di tengah pandemi virus corona, dia turut tergabung dalam sebuah projek web series Curhat Online yang mengharuskannya syuting secara online dari rumah.
"Sama kayak temen-temen lain yang udah berkeluarga, sama pasti challengenya di sini [anak-anak]. Jadi aku udah menyiapkan isolation room sendiri untuk aku berada di kamar ini sendiri selama syuting," kata Acha Septriasa dalam telekonfrensi pers, Kamis (14/5/2020).
Advertisement
Bagi Acha Septriasa, membagi waktu untuk syuting dan mengurus keluarga ada tantangan tersendiri. Apalagi perbedaan waktu di Australia dan Indonesia yang cukup signifikan.
"Syuting itu aku udah bilang sama line produser kita. Pokonya gue syuting bolehnya setelah jam 16.00 WIB. Karena disini jam segitu abis jam buka puasa, bedanya 3 jam di Australia dari Jakarta lebih cepat," lanjutnya.
Acha juga harus menyesuaikan waktu syutingnya dengan pemain lain yang ada di Jakarta. Sebab, saat ini dirinya tinggal di Australia bersama suami dan anaknya.
"Jadi penyesuaian soal waktu itu yang bikin kita. Akhirnya memutuskan jam 16.00 WIB sore baru syuting," kata Acha.
"Kalau syuting sehari dua episode, itu berarti kepotong waktu maghrib di Jakarta, dan perlu istirahat dulu sejam hormatin temen-teman yang lagi mau buka puasa, habis itu lanjut syuting lagi," ujarnya.
Diproduseri Gading Marten, Acha Septriasa terlibat dalam sebuah web series berjudul "Curhat Online". Bintang film Heart itu mengatakan syuting di tengah pandemi corona ini berkah baginya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Kembali Aktif Setelah Cuti Kampanye, Ini Pesan KPU Kepada Bupati Halim dan Wabup Joko Purnomo
Advertisement
Hanya Satu Hari, Film The Last Dance Jadi Box Office di Hong Kong
Advertisement
Berita Populer
- Mengenal Jenis Latto-Latto, Ada yang Bisa Menyala hingga Berukuran Jumbo
- Perusahaan Ini Bikin Kostum Serigala yang Mirip Aslinya, Terjual Seharga Rp350 Juta
- Hanya Kover 10 Persen, Warganet Soroti Asuransi Indra Bekti
- Foo Fighters akan Comeback Meski Tanpa Sang Drummer
- Jadi Sorotan Warganet, Inilah Profil Aldila Jelita, Istri Indra Bekti
Advertisement
Advertisement