Advertisement

Dikabarkan Akan Pulang ke Inggris, Pangeran Harry Siap-Siap Ditegur Ratu

Newswire
Minggu, 11 Oktober 2020 - 09:07 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Dikabarkan Akan Pulang ke Inggris, Pangeran Harry Siap-Siap Ditegur Ratu Pangeran Harry dan Meghan Markle. - Ist/Instagram @sussexroyal

Advertisement

Harianjogja.com, AS - Para staf kerajaan Inggris dilaporkan bersiap menyambut kepulangan Pangeran Harry.

Malansir Suara.com dari The Sun, para staf diberitahu untuk menyiapkan tempat tinggalnya di area kompleks Kastil Windsor, Frogmore Cottage.

Advertisement

Berita tentang kunjungan Pangeran Harry ke rumahnya di Inggris muncul setelah suami Meghan Markle tersebut menyerahkan sejumlah uang yang cukup besar untuk membayar sewa dan melunasi tagihan renovasi tempat tinggalnya tersebut, yang sebelumnya dibiayai oleh pembayar pajak sebesar Rp 45 milyar.

"Staf di Windsor telah diberitahu untuk mempersiapkan kemungkinan Harry kembali. Mereka diberitahu bahwa itu mungkin dalam beberapa minggu [ke depan], tetapi nama Meghan tidak disebutkan," ungkap salah seorang sumber yang tidak disebutkan namanya pada The Sun.

Kemungkinan, kembalinya adik Pangeran William tersebut ke Windsor akan langsung mendapat 'teguran' dari sang nenek, Ratu Elizabeth II. Mengingat, minggu ini, ibu Pangeran Charles tersebut sudah kembali lagi ke Windsor.

Tentu, ia dapat langsung berbicara dengan cucunya di salah satu area kastil. Apalagi, terkait berita Pangeran yang dianggap 'melewati batas' mengenai keikutsertaannya dalam politik Amerika Serikat (AS) bersama sang istri.

"Ada berbagai macam masalah untuk dibicarakan. tidak hanya pernyataan politiknya tetapi juga situasi (status) visanya di AS," jelas sumber tersebut.

Mengingat pandemi Covid-19 belum berakhir, Duke of Sussex juga harus melakukan isolasi mandiri setelah kedatangannya dari AS selama dua minggu.

Namun, sumber tersebut mengatakan, jika ini seharusnya tak jadi penghalang untuk Pangeran Harry dan Ratu bertemu secara langsung, karena area kastil Windsor yang sangat luas.

"Meskipun dia harus diisolasi selama dua minggu, kompleks cukup besar untuk pembicaraan jarak sosial," tutup dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Apdesi Ingatkan Agar Lurah Tetap Netral dalam Pilkada 2024

Bantul
| Kamis, 25 April 2024, 12:47 WIB

Advertisement

alt

The Tortured Poets Departement, Album Baru Taylor Swift Melampaui 1 Miliar Streaming di Spotify

Hiburan
| Kamis, 25 April 2024, 09:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement