Advertisement

Ini 5 Girl Band Anyar yang Akan Warnai K-Pop Tahun Depan

Ni Luh Anggela
Selasa, 09 November 2021 - 21:37 WIB
Budi Cahyana
Ini 5 Girl Band Anyar yang Akan Warnai K-Pop Tahun Depan Kep1er dijadwalkan debut pada Desember mendatang - JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Panggung K-Pop diperkirakan akan menjadi kompetisi sengit antara girl band pendatang baru pada 2022.

Masing-masing perusahaan besar, dari HYBE, JYP Entertainment, YG Entertainment hingga Starship Entertainment tengah bersiap untuk mengumumkan peluncuran grup wanita baru, yang menandakan persaingan untuk meraih gelar ‘rookie monster’ berikutnya.
 
Media Korea Selatan, Star News menyoroti grup wanita yang akan segera debut, yang diperkirakan akan berkuasa di kancah K-Pop tahun depan.
 
Di antara mereka, siapakah yang akan naik ke puncak dan bergabung dengan grup wanita seperti aespa, STAYC, Weekly dan lainnya?

Advertisement

1. HYBE luncurkan grup wanita pertama sejak peluncuran GLAM

Kabar ini tentu saja menarik perhatian banyak orang, mengingat perusahaan yang menaungi bintang besar sekelas BTS hingga saat ini belum pernah meluncurkan grup wanitanya sejak GLAM, grup wanita yang diluncurkan HYBE bersama Source Music pada tahun 2012.
 
Seperti dilansir dari Kpop Starz, Selasa (9/11/2021), rincian mengenai grup wanita pertama dari HYBE saat ini belum terungkap, namun tersiar kabar bahwa mantan anggota IZ*ONE Miyawaki Sakura dan Kim Chaewon, serta Ha Yoo Jin, mantan peserta Produce 48, menjadi bagian dalam grup wanita bentukan HYBE ini.
 
Sementara itu, Belift Lab, anak perusahaan HYBE, juga tengah mempersiapkan ajang pencarian grup wanita baru melalui ‘I-Land 2’, yang dijadwalkan tayang pada paruh pertama tahun 2022. Lebih dari 140.000 orang dilaporkan telah mendaftar dalam ajang pencarian ini.

2. Starship Entertainment telah mengungkapkan foto profil grup wanita terbarunya, IVE

Sejak 2 November lalu, Starship Entertainment telah memperkenalkan grup wanita terbarunya melalui perilisan foto profil keenam anggota.
 
IVE mencuri banyak perhatian banyak orang karena kedua mantan member IZ*ONE Jang Wonyoung dan Ahn Yujin sebelumnya telah dikonfirmasi untuk melakukan debutnya bersama IVE. Selain itu, anggota termudanya, Leeseo juga menarik rasa penasaran banyak orang.

3. Ajang pencarian bakat ‘Girls Planet 999’ siap luncurkan grup wanita dengan nama Kep1er pada bulan Desember

Ajang pencarian bakat ‘Girls Planet 999’ beberapa waktu lalu telah menyelesaikan proses syutingnya. Grup multinasional yang terdiri dari sembilan anggota ini dipastikan melakukan debutnya pada bulan Desember mendatang.

4. ‘Girl Group Master’, JYP Entertainment akan perkenalkan grup wanita terbarunya pada Februari 2022

Agensi yang mendapatkan julukan ‘Girl Group Master’ ini telah mengumumkan akan memperkenalkan grup wanita terbarunya pada Februari 2022. Meskipun belum secara resmi diumumkan, JYP Entertainment telah menunjukkan beberapa kemampuan anggotanya melalui video-video yang diunggah di kanal YouTube JYP Entertainment.

5. Setelah 5 tahun, YG Entertainment akan luncurkan grup wanita

Tidak ketinggalan, YG Entertainment juga mengumumkan akan meluncurkan grup wanita pendatang baru pada Mei lalu. Ini akan menjadi grup wanita pertamanya setelah lima tahun. Grup wanita yang belum diketahui informasinya ini dikabarkan bernama Baby Monster, yang memiliki kemampuan menyanyi yang sangat baik.
 
Ekspektasi terhadap grup wanita terbaru ini tentu saja semakin meningkat, dan mengundang rasa penasaran, mengingat YG Entertainment yang telah menunjukkan grup wanita terbaiknya 2NE1 dan BLACKPINK, yang langsung disukai banyak orang.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Alert! Stok Darah di DIY Menipis, PMI Dorong Instansi Gelar Donor Darah

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 13:47 WIB

Advertisement

alt

Lokasi dan Harga Tiket Museum Dirgantara Jogja, Cek di Sini

Hiburan
| Sabtu, 20 April 2024, 13:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement