Advertisement

Menang Lotre Sekitar Rp476 miliar, Pria Ini Menyamar Saat Ambil Hadiah Agar Tak Diketahui Keluarga

Lajeng Padmaratri
Jum'at, 11 November 2022 - 01:27 WIB
Lajeng Padmaratri
Menang Lotre Sekitar Rp476 miliar, Pria Ini Menyamar Saat Ambil Hadiah Agar Tak Diketahui Keluarga Pria di China mengambil hadiah lotre dengan menyamar. / Ist

Advertisement

Harianjogja.com, GUANGXI ZHUANG—Seorang pria di China baru-baru ini menjadi berita utama internasional karena mengambil hadiah kemenangan lotrenya dengan menyamar. Alasannya, dia ingin merahasiakan identitasnya dari keluarganya sendiri.

Pria yang ingin disebut dengan nama samaran Li itu dilaporkan membeli 40 tiket lotre dari suatu tempat di wilayah otonomi Guangxi Zhuang China. Rupanya, semua tiket yang dibelinya berisi tujuh nomor yang sama, sehingga ia berhasil memenangkannya.

Advertisement

Pertaruhannya membuahkan hasil, sehingga ia mengantongi 220 juta yuan (5,48 juta yuan per tiket) atau setara dengan Rp476 miliar. Tentunya, uang itu bisa mengubah hidup, tidak hanya untuknya tetapi untuk seluruh keluarganya. Tetapi alih-alih merayakan kemenangan bersama istri dan anak-anaknya, Li memilih bersikap tenang dan merahasiakan kabar baik itu dari keluarga.

Alih-alih memberi tahu keluarganya bahwa mereka sekarang lebih kaya, Li memilih mengenakan kostum karakter kartun saat mengumpulkan hadiah lotre agar identitasnya tidak diketahui. Ia punya alasan kuat untuk itu, yaitu tidak ingin istri dan anaknya menjadi sombong dan malas akibat uang hasil lotre itu.

“Saya belum memberi tahu istri atau anak saya. Saya khawatir mereka mungkin merasa lebih unggul dari orang lain dan tidak akan bekerja atau belajar keras di masa depan,” katanya kepada wartawan saat menerima hadiahnya dikutip dari Oddity Central.

Sebenarnya, menyamar saat jadi pemenang lotre di Tiongkok sudah jadi hal yang lumrah. Mereka memilih demikian karena melindungi diri dari potensi dirampok atau diperas oleh penjahat, bahkan bisa menghindar dari keharusan membantu kenalan dan kerabat lama yang membutuhkan uang.

Alasan Li telah memicu perdebatan sengit, meski banyak juga yang memuji dia atas keputusannya. Sebagian lainnya menyebutnya tidak memiliki hak untuk merahasiakan kabar itu dari keluarganya.

Di China, uang lotre dianggap sebagai aset bersama antara pasangan yang sudah menikah. Hal itu membuat Li disebut melanggar hukum karena tidak mengabari istrinya soal kemenangan itu. Di sisi lain, ada begitu banyak cerita horor tentang keluarga yang tercerai-berai dan berantakan usai menang lotre, sehingga memberi tahu keluarga soal kemenangan lotre tak melulu ide yang bagus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Oddity Central

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 06:37 WIB

Advertisement

alt

Lirik Lagu Kristen Tak Terbatas, Tuhan Akan Angkat Kamu From Mess to Masterpiece!

Hiburan
| Jum'at, 19 April 2024, 23:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement