Advertisement
Anak Sule Ikut Kasih Nama untuk Bayi Lina-Teddy

Advertisement
Harianjogja.com, BANDUNG - Almarhumah Lina Jubaedah atau mantan istri komedian Sule, meninggalkan seorang anak berusia tiga bulan dari pernikahannya dengan Teddy. Anaknya diberi nama Delina Bintang Aura Putri.
"Namanya Delina Bintang Aura Putri, lahir 9 November 2019 lahir di Rumah Sakit Barokah, dekat pemakaman yang pertama di gang Gedong nomor 1," kata Teddy di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Kamis (9/1/2019) malam.
Advertisement
Teddy mengatakan, nama putri cantiknya itu diberikan oleh Lina Jubaedah, kerabat dekat dan anak perempuan Sule, Putri Delina.
"Delina Bintang Aura Putri, Delina dari bunda [Lina], Bintang Aura dari sahabatnya, satu lagi Putri dikasih neng Putri," ucapnya.
Seperti diketahui, si kecil lahir dengan selamat pada 9 November 2019. Kini, Delina Bintang Aura Putri berada dalam asuhan Teddy setelah Lina Jubaedah wafat.
Lina Jubaedah mantan istri Sule meninggal dunia Sabtu (4/1/2020) pagi. Sebelumnya, almarhumah sempat dirawat di rumah sakit guna mengobati penyakit darah tinggi serta lambungnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ratusan PNS di Kabupaten Sleman Naik Pangkat, Harda: Harus Diikuti Peningkatan Kinerja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Mengenal Jenis Latto-Latto, Ada yang Bisa Menyala hingga Berukuran Jumbo
- Perusahaan Ini Bikin Kostum Serigala yang Mirip Aslinya, Terjual Seharga Rp350 Juta
- Hanya Kover 10 Persen, Warganet Soroti Asuransi Indra Bekti
- Foo Fighters akan Comeback Meski Tanpa Sang Drummer
- Jadi Sorotan Warganet, Inilah Profil Aldila Jelita, Istri Indra Bekti
Advertisement
Advertisement