Advertisement

Penampilan Donnie Eks-Ada Band Jadi Puncak Ketep Summit Festival 2019

Jafar Sodiq Assegaf
Senin, 21 Oktober 2019 - 18:07 WIB
Nina Atmasari
Penampilan Donnie Eks-Ada Band Jadi Puncak Ketep Summit Festival 2019 Donnie Sibarani bernyanyi bersama seorang pengunjung Keteb Summit Festival 2019. - Solopos.com/Jafar Sodiq

Advertisement

Harianjogja.com, MAGELANG - Puncak rangkaian acara Ketep Summit Festival 2019 ditutup dengan penampilan musikus Donnie Sibarani. Mantan vokalis Ada Band ini menyajikan penampilan yang berhasil memancing antusiasme pengunjung yang hadir di malam puncak acara tahunan itu, Minggu (21/10/2019).

Diiringi grup musik lokal Magelang, Espas, Donnie Sibarani menyajikan sejumlah lagu nostalgia Ada Band seperti Haruskah Ku Mati, Karena Wanita, Manusia Bodoh hingga Kau Auraku. Penampilan manisnya ditutup dengan lagu era 90'an Ini Rindu yang populer dilantunkan Farid Hardja dan Lucky Resha.

Advertisement

Animo pengunjung terlihat begitu terasa lantasan Donnie yang memilih untuk turun panggung dan bernyanyi di tengah-tengah penonton. Musikus yang kini memilih bersolo karier itu seolah tak berjarak dengan penonton.

Di sela-sela penampilan, Donnie kerap melayani penonton untuk ber-selfie. Donnie bahkan beberapa kali harus menunda aksi panggungnya lantaran ditarik penonton untuk berfoto bersama.

Penampilan memukau Donnie Sibarani adalah rangkaian puncak acara Ketep Summit Festival 2019. Sebelum Donnie, dua band lokal Broken Scene dan Alcander turut menjadi pengisi acara. Kedua band ini menyajikan deretan musik pop yang cukup hits di Tanah Air.

Di sela-sela penampilan musik, panitia juga mengumumkan pemenang penampil terbaik di acara Ketep Summit Festival 2019. Penampil terbaik ini diambil dari para pelaku seni lokal tradisional yang telah tersaji di panggung pada Sabtu (19/10/2019) dari pagi hingga malam.

Paguyuban Seni Tradisional Sukma Abhinaya berhasil menyabet juara pertama Penyaji Terbaik 1. Grup kesenian dari Banyudono, Boyolali, ini menampilkan pementasan topeng ireng dengan lakon "Geliat Janji Asmara."

Sedangkan juara ketiga diraih Topeng Ireng Muncul Rimba dari Candimulyo dan juara dua diraih Soreng Krido Muda Taruna dari Selomirah, Ngablak.

Andung Punto Lisancoko perwakilan Sukma Abhinaya mengatakan Geliat Janji Asmara ingin mensyiarkan cinta remaja yang sewajarnya saja.

"Semoga ke depan, untuk kesenian tradisional bisa diadakan [acara] seperti ini lagi sebagai wadah kreasi. Dan bisa jadi tolak ukur kita seberapa bagus dan kualitas kita di mata orang yang lebih tahu seni," katanya mengapresiasi Ketep Summit Festival 2019.

Bidang Pemasaran dan Kelembagaan Pariwisata Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Magelang, Zumrotun Rini, mengatakan Ketep Summit Festival 2019 ini digelar untuk mengapresiasi potensi lokal di kawasan merapi dan merbabu. Selain itu, acara yang digelar tepat di hari ulang tahun ketep ini juga untuk meningkatkan kunjungan wisata.

"Sekitar kawasan kabupaten magelang ini banyak kesenian tradisional, jadi kita pilih 20 kesenian tradisional untuk kita tampilkan di festival dari bermacam-macam menurut khas daerah masing-masing," katanya.

Selain itu, acara ini juga dipakai untuk memperkenalkan obyek wisata lain di sekitaran Ketep seperti Top Selfie Pinusan Kragilan, Taman Ekologi Grendeng, hingga Air Terjun Kedung Kayang.

"Untuk proyeksi ke depan, Ketep akan buat film dokumenter baru mengenai merapi selain itu akan ada [pemandangan] sunrise merapi, kita akan buka agrowisata, kafe dan gazebo untuk berfoto-foto," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Dapat Bantuan Dana Rp14 Miliar, Ini Ruas Jalan yang Akan Diperbaiki Pemkab Gunungkidul

Gunungkidul
| Kamis, 25 April 2024, 17:47 WIB

Advertisement

alt

The Tortured Poets Departement, Album Baru Taylor Swift Melampaui 1 Miliar Streaming di Spotify

Hiburan
| Kamis, 25 April 2024, 09:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement